Kembali

Penandatanganan Kontrak Kerja Sama antara PT Antam Resourcindo dan PT Sumberdaya Arindo

  • Berita
  • 27 July 2023
  • Tim Resources ID
Penandatanganan Kontrak Kerja Sama antara PT Antam Resourcindo dan PT Sumberdaya Arindo
Jakarta, 27 Juli 2023 – PT Antam Resourcindo (“RESOURCES ID”) dan PT Sumberdaya Arindo (“SDA”) menandatangani kontrak kerja sama Pekerjaan Jasa Preparsi Sampel dan Analisis Sampel Laboratorium.
Daftar Isi

Laboratorium tersebut berlokasi di Tanjung Buli, Halmahera Timur, di area Izin Usaha Pertambangan (IUP) SDA.
Sebagai informasi, RESOURCES ID merupakan anak perusahaan PT ANTAM Tbk (“ANTAM”) yang bergerak di bidang jasa pertambangan.

Selain berpengalaman dalam jasa eksplorasi, jasa pertambangan dan jasa transportasi komoditas mineral, pada tahun 2023 ini RESOURCES ID melakukan ekspansi bisnis ke jasa laboratorium uji.

“Proyek ini adalah bagian dari langkah kami selaku anak perusahaan ANTAM di bidang jasa yang memiliki visi untuk menjadi one stop exploration and mining service company, khususnya di internal ANTAM. Selain menambah portofolio, tentunya proyek ini juga akan menambah revenue perusahaan.”, demikian dikatakan oleh Muhammad Abi Anwar, selaku Direktur Utama RESOURCES ID.


“Laboratorium ini menjadi laboratorium komersial pertama Grup ANTAM dan diharapkan ke depan kami dapat melayani seluruh kebutuhan pengujian mineral di Grup ANTAM baik hasil produksi maupun eksplorasi.”, tambahnya.
RESOURCES ID berhasil menuntaskan konstruksi laboratorium uji ini hanya dalam waktu 2 bulan setelah mendapatkan surat perintah kerja dari SDA selaku project owner.

Dalam waktu yang singkat ini, RESOURCES ID membangun fasilitas laboratorium berupa fasilitas preparasi sampel dan fasilitas analisa sampel untuk melayani hasil produksi pertambangan nikel SDA yang menargetkan 3 juta Wet Metric Ton (WMT) per tahun.


“Terima kasih kepada pihak SDA yang telah memberikan kepercayaan kepada kami dan mewujudkan sinergi antar anak usaha ANTAM. Kami pun sangat siap jika mendapat kepercayaan untuk melayani jasa sejenis kepada perusahan lain baik BUMN maupun swasta, khususnya yang berada di Kawasan Indonesia Timur.”, pungkas Abi.

Bagikan